
batampos.id – Dua pengendara sepeda motor dilarikan ke rumah sakit usai tertimpa pohon yang tumbang di Jalan Nusantara Kilometer 19 arah Kijang, Kecamatan Bintan Timur pada Selasa (12/1/2021). Lurah Gunung Lengkuas, Waliyar Rachman membenarkan adanya dua pengendara yang mengalami luka akibat tertimpa pohon yang tumbang di jalan Nusantara Km 19 arah Kijang.
BACA JUGA: Perempuan Muda Ditemukan Bersimbah Darah di Kamar Rumah Sewa di Batu 8, Tanjungpinang
“Dua pengendara sudah dilarikan ke rumah sakit, motornya kita amankan di sini dulu,” ujar pria yang akrab disapa Iwal. Ia mengimbau ke pengguna jalan supaya lebih waspada dalam berkendara dan tidak berada di bawah pohon mengingat hujan dan angin kencang berpotensi membuat pohon tumbang.

“Cuaca lagi ekstrime, sebaiknya kita sama-sama waspada,” ujarnya. Usai kejadian itu, pihaknya bersama masyarakat membersihkan ranting pohon dan memotong batang pohon yang melintang di jalan agar arus lalu lintas kendaraan kembali lancar. (*)
Reporter: Slamet
Editor: Tunggul